Bangkong FC Kp.Lame Desa TAban Kecamatan Jambe Kab.Tangerang" Merayakan Anniversary Yang Ke 1" Sekaligus Santunan Yatim-piatu & Manula Dalam Rangka HUT Kemerdekaan RI yang ke 77


Merak nusantara.com Acara HUT Kemerdekaan RI yang ke 77 sekaligus acara anniversary Bangkong FC yang Ke 1 kali ini dilaksanakan secara meriah dengan mengedepankan nilai keagamaan dan jiwa sosial yang tinggi oleh panitia dari Bangkong FC Kp.Lame RT 20/RW 10 Desa Taban Kab.Tangerang pada Sabtu,27/8/2022.

Santunan anak yatim-piatu & Manula ini diselenggarakan oleh panitia Bangkong FC yang diketuai oleh Bang Parman bebek, dan bang Jamal selaku ketua panitia pelaksana acara yang didukung penuh juga oleh KK Audio Pro Play dan Rematic FC.


Dalam kegiatan tersebut juga akan di isi pula seperti adanya tausyiah oleh ustad kyai Dede Al banari dari Tangerang, juga pengajian ibu-ibu, perlombaan dan panggung hiburan rakyat guna memeriahkan HUT RI ke 77.

 Acara yang berlangsung dihadiri pula oleh unsur dari aparatur desa taban, ketua RT, tokoh masyarakat dan juga ulama serta unsur ormas Lapbas dari PAC Jambe yang diketuai oleh bang Wahyu namun diwakili oleh bang sinyo selaku wakil ketua saat acara berlangsung.

Dalam sambutannya dikatakan bahwa kita sebagai warga negara yang baik tentunya harus selalu menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan juga persatuan dan harus saling menghargai perbedaan setiap pendapat dan harapannya pula semoga kegiatan ini bisa kembali dilakukan di tahun-tahun berikutnya " ujar pak jeli " mewakili ketua panitia dari acara tersebut.

Kembali menambahkan " kami dari team panitia mengucapkan banyak terima kasih kepada semua elemen masyarakat dan juga kepada KK Audio Pro Play atas dukunganya terhadap kegiatan ini dalam rangka Santunan anak yatim-piatu & Manula.

Panitia pelaksanaan Santunan yatim-piatu & manula telah berhasil memberikan bantuan santunan kepada yatim piatu yang berjumlah 25 orang dan 45 orang untuk yang manula yang berhasil dikumpulkan dari beberapa RT yang berada di wilayah desa Taban kecamatan Jambe.

Masyarakat sangat antusias dengan kegiatan yang diselenggarakan oleh panitia " terpancar wajah kegembiraan dari para anak yatim-piatu & Para manula, Kami sangat berterima kasih kepada segenap panitia yang mengadakan acara seperti ini semoga di tahun selanjutnya dapat kembali terlaksana" tutup salah satu warga sekitar yang tidak mau disebutkan namanya sambil tersenyum ceria " acara berjalan dengan lancar dan aman. (Red)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama