Kapolres dan Kasat Reskrim Bersama Kasi Humas Paparkan Sejumlah Kasus Kejahatan Ditangkap di Kota Palopo


Palopo Sulsel.MERAKnusantara.com,-Jumpa Pers yang dipimpin oleh Kapolres Palopo AKBP SAFI'I NAFSIKIN, SH.,S.I.K.,MH, didampingi langsung Kasat Reskrim ALVIN AJI KURNIAWAN, SH bersama Kasi Humas AKP SUPRIADI,SH dan IPDA SUWADI, SH Selasa, 27 Juni 2023 di Aula Tantya Sudhirajati  Polres Palopo.

Dalam Konferensi Pers kali ini juga ikut hadir Kapolsek Wara Selatan IPTU ALBERT LAMBA bersama Kanit Resintel Polsek Wara Selatan IPDA MA'RUF, SH.


Jumpa Pers ini merupakan salah satu bentuk transparansi publik dalam penanganan proses hukum dijajaran Polres Palopo.

Disebutkan Kapolres Palopo beberapa kasus tindak pidana kejahatan yang berhasil ditangkap pelakunya oleh jajaran Polres Palopo.

Dibeberkan beberapa jenis tindak pidana yang berhasil diungkap dan ditangkap pelakunya adalah Kasus Pencurian Elektronik ( Curnik ), Pencurian Kekerasan (CURAS), Pencurian Motor(Curanmor). Seperti Pencurian HP, Pencurian Sarang Burung Walet, Pencurian dengan membongkar rumah.


Dari 8 orang pelaku Tindak Pidana Kejahatan yang berhasil ditangkap tersebut, pihak Reskrim juga berhasil mengamankan sejumlah barang bukti ( BB ) dan sejumlah peralatan yang digunakan dalam melakukan aksi kejahatannya. 

Untuk pelaku kejahatan Curnik Barang Bukti yang berhasil diamankan adalah 10 HP, pelakunya 1 orang dan  Tabung Gas dengan Barang Bukti  30 buah juga pelakunya 1 orang.

Sementara untuk pelaku kejahatan pencurian pemberatan ada 4 orang atas kejahatan pencurian Pembongkaran Rumah Sarang Walet dan Rumah Warga, masing_masing pelakunya 2 orang yang juga sebagai residivis pelaku kejahatan.  

Dari fakta-fakta tersebut, Kapolres menegaskan dan menyarankan kepada masyarakat luas melalui siaran pers, agar masyarakat lebih berhati-hati dalam melakukan segala aktifitas yang dapat dijadikan sasaran pelaku kejahatan. 

Masyarakat juga harus menjadi mitra kepolisian dalam memberikan informasi dan kami dari pihak jajaran Polres Palopo siap memberikan pelayanan dan penindakan secara resfek, tegas dan sigap serta senantiasa merespon masukan dari masyarakat melalui penyampaian laporan langsung atau melalui layanan Hotline Polres Palopo yang telah kami sediakan selama ini, tandas SAFI'I dihadapan para Wartawan.

(SS.01.MN.Naba_Jamal dan IH)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama